5 Langkah Menerima Job Bloger Pertama Kali, Apa yang Harus Dilakukan ?

5 Langkah Menerima Job Bloger Pertama Kali, Apa yang Harus Dilakukan ?

Daftar Isi

5 langkah menerima job bloger, apa yang harus kamu lakukan ?. Poin penting dalam artikel yang bakal aku sampaikan lewat tulisanku ini. Stay tune ya, siapkan camilan dan lanjut baca sampai tuntas 😁

5 langkah menerima job bloger

Hallo Juli, awal lembaran bulan baru semoga makin produktif dalam berkarya. Termasuk kamu yang saat ini masih bingung bagaimana sih cara kerjanya ketika lolos job bloger pertama kali, kudu kepiye ? Hmm ...

Tenang gaes, jangan gugup.Ikuti aturan mainnya saja.Kalau masih ragu atau kurang puas karena takut tidak bisa memberikan service bagus, wajar itu. Tapi jangan menampakkan kegoblokan itu depan umum ✌️ 

Pada artikel sebelumnya, aku sudah menayangkan tulisan terkait skill yang harus dimiliki bloger. Sekarang, 6 langkah menerima job bloger, apa saja yang harus dilakukan ?

job bloger

1. Baca Brief dengan Teliti

Salah satu kewajiban bagi bloger yang tergabung dalam event dan nantinya bakal dapat bayaran, baca briefnya dengan cermat. Apa saja syaratnya, kasih backlink apa tidak, keywordnya apa, harus bisa mengundang page view 5000 (misalnya) berapa dan lainnya. Penuhi semua aturan mainnya sesuai yang diminta. Jika sudah, aman deh.

2. Jangan Tunda Deadline (DL)

Bloger memang dituntut untuk disiplin secara tidak langsung. Jika sudah sepakat di awal, DL tidak boleh dilanggar. Lebih bagus lagi jika kamu nulis artikelnya sebelum jatuh tempo atas batas akhir setor artikel.

3. Riset Jika Ada Info Tambahan yang Diperlukan

Meski ini bukan artikel untuk lomba, riset mengenai bahan tulisan terkait tema yang akan ditulis juga penting. Jika dikerjakan dengan tulus, bisa jadi agen yang mengajak kamu kerjasama akan balik lagi menawarkan job lain untuk kerjasama di event berikutnya. 

Berikan yang terbaik. Semua itu akan terpancar dari sentuhan tulisanmu sangat bagus, mudah dipahami dan dapat dipertanggungjawabkan. Terlebih dalam menulis artikel yang bukan kamu banget. Wajib membaca literasi terkait yang bakal kamu garap jadi tulisan menarik.

4. Tulisan Didukung dengan Video/Foto

Tulisan akan menjadi menarik dan enak dibaca jika diantara paragraf satu dengan lainnya diselipkan gambar. Bisa dikira-kira gambar mau dipasang sebelah mana, atur sesuai selera saja. Letakkan foto atau video sesuai isi tulisan. Usahakan minimal 2 gambar sebagai syarat pada umumnya.

Soal video, kalau ngejob, tergantung permintaannya sih. Namun sejauh ini belum pernah kulakukan.

5. Segera Submit Laporan

Perhatikan betul briefnya, termasuk isi gform yang dishare. Isi sesuai perintah. Jangan sampai salah ketik atau apa. Pada langkah ini usahakan apa yang telah kamu kerjakan sudah benar. Jika ada yang salah, bikin agennya tambah kerjaan karena ada revisi.

Pada intinya, cerminan dirimu ketika melakukan kerjasama akan nampak yang sebenarnya.Kedisiplinan, ketelitian termasuk ketulusan hatimu dalam menulis. Ciyeee

Semoga tidak bingung lagi ya setelah baca ulasan jujur ini. Terimakasih sudah berkunjung.


4 komentar

Comment Author Avatar
1/7/22 14:57 Hapus
Waah...wajib di praktekkan nih..

Apalagi itu, jangan lewat deadline. Hihi

Masih PR banget, mba..
Mba win, boleh dong bahas aplikasi edit foto apa yang mudah dan gampang untuk dipelajari blogger pemula..
Comment Author Avatar
2/7/22 10:40 Hapus
Kurang lebih sama saja seperti membuat laporan ya sepertinya dan juga setelah baca asyik juga. Tapi aku mau tanya mbak, untuk dapat job bloger pertama kali apa yang harus disiapkan dan apakah harus tunggu klien datang atau kita menawarkan sendiri?
Menarik banget, seru kali ya kalau bisa dapet job dari klien gitu. Ini bisa jadi bekal buat nanti kalau insyaa Allah dapet job beneran, wkwk.

Kak, bahas caranya biar dapet job dari klien buat pemula begitu, Kak.
Comment Author Avatar
2/7/22 23:10 Hapus
Setuju sih kalau paling penting tuh baca brief dulu, jangan sampai nggak sesuai permintaan minimal. Kalau sampai nggak sesuai permintaan tuh bisa jadi kredibilitas sebagai blogger bisa menurun nggak sih..