Pancarkan Cantikmu Untuk Hadapi Dunia
Setiap perempuan mempunyai cerita menarik tentang proses menjadi cantik. Poles wajah, memakai make up sebagai pelengkap dandan dan bahkan berupaya keras untuk bisa memiliki kulit putih, cerah ataupun glowing. Tidak bisa dipungkiri, kodrat seorang wanita adalah menjaga kecantikan. Tapi, kalau membahas panjang lebar definisi cantik itu beda-beda ya. Setiap orang punya standar sendiri untuk memaknainya.
Cantik pula tak hanya dilihat secara kasat mata, namun inner beauty lah yang akan memancarkan kecantikan seseorang ketika bisa memaknai hidup untuk berbagi kebaikan bersama. Sudah seimbangkan kecantikan dalam dan luar pada dirimu?
Proses menjadi cantik adalah proses yang dinamis. Biasanya orang yang paling cantik atau yang merasa cantik itu adalah orang yang nyaman dengan dirinya sendiri. Nggak hanya itu, mereka juga ikut berevolusi dengan sendirinya. Kita bisa bikin definisi cantik versi kita sendiri karena cantik itu dinamis dan berbeda-beda.-Dian Sastro-
Kata motivasi yang saya kutip dari Dian Sastro Wardoyo ini sekaligus mewakili isi hati. Dari dulu suka banget dengan wanita satu ini. Dalam rangka mencari inspirasi dan sosok perempuan hebat pendongkrak semangat. Public figur yang mengedepankan pendidikan ini, tak heran jika prestasinya segudang. Berbicara soal cantik bagi kaum hawa itu pasti beda-beda definisinya ya. Saya menganggapnya semua wanita itu cantik. Yakin bahwa Allah menciptakan manusia dengan sebaik-baiknya dibandingkan dengan makhluk lain (Surat At-Tin:4)
Beda lagi dengan pendapat suami. Menurut versi beliau, cantik itu wanita yang bisa mendidik anak dengan baik, bisa menjaga dan merawat isi rumah dan bisa masak enak. Simple kan ?, tapi dalam banget maknanya. Hal ini pula yang sedang kupelajari. Supaya tetap dikatakan cantik selamanya oleh suami, hhhe (just kidding)
Women of worth buat aku adalah wanita yang sukses yang jalanin perannya sebagai ibu, istri, sekaligus menjadikan dirinya berarti buat orang lain . -Dian Sastro-
Ada tausiyah yang selalu membekas sekaligus menjadi bahan renungan untuk diri ini. Suatu ketika Khadijah binti khuwailid bermimpi. Beliau datang kepada seorang Rahib. Kemudian menceritakan mimpinya bahwa tadi malam dia melihat diatas Ka'bah ada matahari yang berputar-putar. Dia senang dengan pemandangan itu. Setelah dia menceritakan kepada Waraqah bin Naufal sang Rahib tersebut, beliau menjawab "akan datang seorang nabi akhir jaman utusan Allah. Seorang laki-laki yang masyhur dari tanah arab dan ia juga akan menjadi pendamping hidupmu". Dan kabar gembira itu benar-benar menjadi sebuah kenyataan. Khadijah hidup bersama Rasulullah, yang mana Allahpun memberikan 4 kelebihan kepada Khadijah.
1. Wanita pertama pembela Rosulullah
Ia diberi kesempatan oleh Allah menjadi pembela dakwah Rasulullah, tatkala awal-awal menyampaikan risalah Tuhan. Saat tak ada satupun yang percaya, bahkan Rosulullah dikira penyihir dan pembohong, Khadijahlah satu-satunya wanita pembela Islam yang menyokong dakwah suaminya. Bahkan harus merelakan harta bendanya.
2. Cinta Khadijah tidak pernah diduakan oleh Rosulullah
Hal ini pula yang menjadikan Aisyah iri terhadap Khadijah. Betapa cintanya sang Rasulullah yang sering menyebut-nyebut Khadijah sebagai wanita dan istri terbaik sepanjang jaman. Bahkan hal ini pernah membuat Rosulullah marah, sebab Aisyah mempersoalkan masalah perasaan ini. Dan Rosulullah pun menjawab, "tidak ada satupun yang bisa menggantikan Khadijah dalam diriku". Sepanjang sejarah mengatakan, saat beristri dengan khadijah sang Rasulullah tidak pernah melakukan praktek poligami dengan siapapun.
3. Dikaruniai 5 orang anak yang sangat hebat dan mulia.
Salah satunya Fatimah Az-Zahra, putri yang sangat amat dicintai Nabi Muhamamad. Bahkan para sejarahwan menyampaikan, perilaku putra-putri Rosulullah yang paling mirip ayahnya adalah Fatimah. Ini tidak mungkin, jika tidak karena didikan dari ibu hebat dan luarbiasa yaitu Khadijah.
4. Wanita dermawan
Wanita pembela Islam yang kaya raya. Bahkan memberikan hartanya sebagian untuk kepentingan perjuangan membela agama bersama Rasulullah.
Meneladani sosok mulia diantara jajaran wanita inspiratif sepanjang jaman adalah sebuah keniscayaan. Tak perlu bingung dan risau ketika kita mencari sosok wanita hebat yang patut diteladani dari semuanya, Ialah Siti Khadijah. Baik perilaku dan sikapnya semua patut diteladani. Hal ini bagian dari kecantikan seseorang yang muncul dari kebaikan akhlak dan budi pekerti ya. Dan Khadijah adalah satu-satunya wanita yang pernah mendapat salam dari malaikat Jibril. Betapa berharganya menjadi seorang wanita. Diberikan paras cantik, yang mana kita ditugaskan untuk menjadi sosok yang bermanfaat untuk sesama. Melahirkan generasi dengan akhlak mulia.
Aku percaya kecantikan itu disokong dari dalam. Tapi juga gak bisa gak menggunakan produk kecantikan apapun, cuma mengandalkan kesehatan. -Dian Sastro Wardoyo"
Jadi teringat cerita konyol yang membekas hingga sekarang. Celetukan sahabat dekat yang mengomentari bagaimana kualitas wajah saya saat masih single. "Mbak win, mbok ya pakai pelembab atau wajahnya dirawat. Kalau dari dekat wajahmu banyak komedo seperti parutan kelapa. Kalau dari jauh memang nggak nampak". Kurang lebih begitu sahabat saya menyampaikan
Dengan rasa cuek yang mendominasi diri, saya tidak peduli omongan pedas sahabatku. Masih kekeuh nggak mau pakai kosmetik apapun. Cukup cuci wajah secara teratur pakai sabun, sholat lima waktu dan menjaga wudlu. Lambat laun, semangat untuk dandan mulai bermunculan saat isi dompet semakin tebal karena sudah bisa mencari rejeki dengan bekerja. Seiring berjalannya waktu sayapun mulai sadar dengan omongan sahabatku. Yang tadinya cuek bebek sekarang ada rasa khawatir jika wajahku tidak bersih dan merasa kurang cantik. Mulailah pakai pelembab dan kosmetik yang mendukung. Bahkan sampai konsultasi ke dokter kecantikan yang expert satu paket dengan beli kosmetiknya. Apa yang aku dapatkan setelah perawatan dalam satu bulan? Wajahku bersih dan glowing tapi pucat. Kalau berhenti memakai kosmetik itu wajahku kelihatan merah-merah dan tidak segar. Segera kuberhentikan pemakaian setiap hari. Kemudian beralih ke masker wajah dari bahan susu kambing yang natural. Ditelateni, alhasil wajahku kembali seperti semula. Karena kulitku berwarna sawo matang, kalau jadi sedikit putih nampak aneh dilihat secara kasat mata. Sampai sekarang, sudah menjadi seorang istri lebih sadar akan kecantikan wanita secara lahiriah memang kudu dijaga. Bahwa kulit butuh nutrisi untuk menjaga kelembapan. Dibersihkan dan dirawat supaya enak dipandang oleh suami. Toh ketika kelak anak sudah dewasa, kita sebagai orangtua masih bisa membersamai anak dengan fisik yang sehat . Tetap ya, kesehatan kulitpun wajib dijaga sebagai rasa syukur terhadap Tuhan yang telah menciptakan. Nah, sebagai perempuan yang peduli dengan lingkungan kita harus memperhatikan komoditas produk kecantikan yang ramah lingkungan dan ramah sosial.
Kenali produk kecantikanmu dimulai dari label
Saya selalu mengecek terlebih dahulu produk kecantikan apa yang mau kugunakan dalam jangka lama. Karena ada kaitannya dengan bahan produksi yang dipakai, budget yang harus saya keluarkan dan efek ke kulit. Sebab kandungan produk kecantikan seperti skin care dan kosmetik atau make up bisa mempengaruhi kesehatan kulit di masa depan.
Minimnya pengetahuan tentang kosmetik kala itu, membuatku trauma memakai kosmetik atau make up dengan hasil kilat. Hingga pada akhirnya pilihan jatuh kepada Wardah yang kini menemani hari-hariku menjadi lebih tenang dan aman. Saya yakin, produk kecantikan yang satu ini ramah lingkungan dan ramah sosial. Sudah terbukti bersertifikat halal MUI. Bahan yang digunakan hingga prosesnya tanpa animal testing. Prodak kecantikan yang berada dibawah naungan Paragon Technology and Innovation (PTI) merupakan prodak lokal dengan kualitas terbaik namun harga terjangkau. Bahkan saat Indonesia terkena dampak pandemi corona dan dolar meningkat wardah ikut andil menjaga pasokan bahan baku seefisien mungkin . Wardah mempunyai 7 plant produksi di satu kawasan industri di Tangerang dengan luas lahan mencapai 20 hektare. Ikut menjaga dan melestarikan tanaman Indonesia yang menjadi bagian dari bahan produk kosmetik yang kita pakai adalah tugas bersama. Klik Disini
Bukan hanya produk kecantikannya saja yang saya soroti. Wardah juga memberikan kesempatan kepada siapapun untuk berbagi. Melalui program Women Inspiring Movement (WMI) mengajak seluruh masyarakat untuk berkontribusi terhadap pembangunan di Indonesia lewat empat pilar. Yaitu bidang pendidikan, kesehatan, pemberdayaan perempuan dan lingkungan. Terbukti bahwa wardah sering banget membersamai aktivitas di beberapa komunitas sebagai pendukung berjalannya acara. Teringat waktu itu pada acara webinar bersama muslimah youth club' membahas tema hijab adalah simbol ketaatanmu. Hal ini saya tahu dari komunitas menulis yang dibentuk oleh mentorku bersama kelas the Jannah institute yang beberapa kali saya ikuti.
Wanita inspiring didunia ini begitu banyak dan tidak melulu wanita hebat adalah mereka yang berpenghasilan mandiri, punya mobil dan tersohor. Ada beberapa wanita muslimah yang dengan proses hijrahnya malah membuatnya dipermudah dalam melakukan aktivitas apapun,
Pernah berada diposisi saat hendak berhijrah menjadi lebih baik, selalu terngiang bagaimana dengan masa depan. Pernah menanggalkan hijab yang kemudian kembali lagi berhijab, sering beradu pendapat dengan orangtua yang berujung anak berkata kasar. Menyalahkan orangtua karena harta dan rumah ludes dijual olehnya. Yang saya tahu, kesemuanya begitu sirna dan hilang begitu saja saat kuketahui pulang dari merantau di tahun 2011. Pengalaman hidup paling berkesan yang membuat hidupku berbenah. Berhijrah demi menebus semua dosa dan punya niatan untuk lebih baik. Hingga akhirnya bisa berhijab dengan lebih baik sesuai syariat, merasakan nikmatnya menjadi mahasiswa cumloade langsung mendapatkan pekerjaan di sekolah favorit yang diimpikan. Tentu semua atas ijin Allah saya bertumbuh dan berproses melalui proses hijrahku. Hal ini pula yang membuat saya rindu berkegiatan sosial meskipun sudah menjadi seorang ibu rumah tangga.
Saat jatuh, saya berusaha mencari semangat hidup dengan membaca tokoh hebat yang bisa membuat diri tergugah untuk bergegas melakukan yang terbaik. Baca buku profil wanita inspirarif dan belajar bareng bersama teman didampingi guru mengaji. Saya menyimpulkan bahwa proses menjadi cantik harus seimbang antara cantik luar dan dalam. Cantik dari luar yang notabene secara fisik, bisa diusahakan dengan memakai kosmetik atau make yang disesuaikan dengan jenis kulit. Cantik dari dalam pun bisa diupayakan sebagai wujud taat kita terhadap Allah dengan menjalankan perintahnya dan menjauhi larangannya. Berikut beberapa contoh dari wanita inspiratif yang bisa kita tiru kegigihan dan perilakunya yang tak hanya bermanfaat untuk diri sendiri, tapi juga bermanfaat untuk orang lain. Yang sekaligus menjadi penyemangat diri saat diri ini terjatuh dan mencoba untuk bangkit lagi.
1.Oki Setiana Dewi
Aktris muslimah yang pernah menjadi tokoh figuran saat belum berhijab. Mempunyai cita-cita besar yang ditulis disetiap lembaran buku diarynya. Hal ini pula yang membuat saya terinspirasi, bahwa setiap manusia berhak bermimpi. Menentukan target yang diimbangi dengan segala action, doa terbaik untuk menjemputnya. Proses hijrahnya yang dimulai saat ibunya menderita penyakit auto imun membuat aktris ini menikmati perjalanan karirnya dan terus mendalami islam. Menemukan jodoh dan sampai punya empat anakpun beliau tetap gemar belajar. Tak heran jika beliau saat ini sudah lulus S3.
2.Meyda Sefira
Pernah bertatap muka dengan aktris ini membuatku bahagia. Pengalaman saat otw nikah, niat banget hadir di talkshow beliau saat di Jogja. Mengenali profil beliau dari buku nya yang berjudul "Hujan Safir" membuat saya terinspirasi dengan segala tingkahnya. Duta Act humanity ini pun menjalankan rumah tangganya yang tidak mudah. Menunggu buah hati beberapa tahun dan menjalani long distance marriage. Betapa hebatnya, dengan kesabaran dan pencapaian yang dilakukan untuk selalu menebar manfaat kepada banyak orang. Pada waktu itu, saya juga dua tahun long distance sama suami.
3. Ressa Rere
Aktris muslimah muda yang tangguh. Berani nikah muda, yang dengan sabarnya menunggu buah hati selama empat tahun. Menghindari riba dan bisa membeli rumah serta memiliki bisnis gamis hingga saat ini, menurutku proses yang tidak instan. Apalagi mempertahankan loyalitas diri untuk tidak bersentuhan dengan riba. Luarbiasa menurutku.
Allah SWT berfirman dalam QS An Nur ayat 31:
Dalam ayat yang mulia ini Allah SWT menyeru wanita mukminah untuk menundukkan pandangan, menjaga kemaluan dengan tidak menampakkan perhiasan kepada non mahram kecuali apa yang tampak sesuai tabiatnya, seperti pakaian.
Waktu masih duduk disekolah dasar saat mendapati acara tausiyah ditelevisi yang mewajibkan seorang muslimah berhijab, hati ini hanya mbatin. Semoga saya bisa berhijab, karena membayangkan berhijab di tanah kelahiran yang begitu panas menjadi bahan renungan waktu itu. Belum faham banget soal aturan berhijab. Seakan Allah menjawab doaku itu yang mana memulai berhijab saat masuk pesantren. Mungkin, jika tidak masuk pesantren sayapun tak tahu akan berhijab kapan. Yang pastinya dengan lingkungan yang menyokong ku membuat diri ini terus berproses untuk lebih mendalami Islam. Sebagaimana tiga artis yang saya sebutkan diatas. Ketika niat karena Allah, semua dimudahkan untuk menikmati proses hijrah. Ada kekhawatiran tidak mendapatkan jodoh, pekerjaan, dan dikatakan beda dari yang lain itu wajar. Tergantung niatan dan usaha kita sejauh mana. Nyatanya, dengan ikhtiar versi terbaik diri kita sesuai aturan beragama urusan rejeki Tuhan yang mengaturnya. Selalu berdoa untuk terus diberikan hidayah olehnya. Amiin
So, bagaimana kontribusi cantik kita dalam rangka menghadapi dunia ?
Sumber Referensi:
https://madaniberkelanjutan.id/2020/01/20/dilema-komoditi-sawit
https://hutanitu.id/pesonahutan/komoditas-pangan/
https://kelingkumanggroup.co.id/news/keling-kumang-dampingi-petani-lebah-madu
https://www.google.com/amp/s/www.jawapos.com/lifestyle/18/04/2019/berkonsep-halal-intip-pembuatan-kosmetik-wardah-tanpa-animal-testing/%3famp
https://www.google.com/amp/s/amp.kontan.co.id/news/wardah-jaga-pasokan-bahan-baku-dengan-efisiensi
https://inspiringmovement.wardahbeauty.com/about